REVITALISASI SENTRA KERAJINAN KERAMIK PLERED MELALUI REGENERASI PERAJIN PEMULA

Deni Yana, Natas Setiabudhi, Hatif Adiar Almantara

Abstract


Saat ini sentra kerajinan keramik Plered memiliki permasalahan krisis regenerasi karena generasi mudanya kurang berminat melanjutkan usaha kerajinan keramik seperti orang tuanya dan lebih memilih pekerjaan yang lain. Hal ini terjadi karena adanya stigma yang kuat di sentra bahwa usaha kerajinan keramik identik dengan lingkungan yang kotor dan kondisi ekonomi yang kurang menjanjikan. Apabila hal ini dibiarkan akan mengancam eksistensi sentra kerajinan keramik Plered dimasa yang akan datang. Tujuan penelitian ini adalah membina perajin pemula di sentra kerajinan keramik Plered agar memiliki kesadaran dan kompetensi yang dibutuhkan dalam membuat produk untuk memenuhi pasar lokal dan global. Penelitian ini menggunakan metode partisipatoris yaitu keterlibatan masyarakat dalam pengembangan diri, kehidupan dan lingkungan mereka melaui tahapan: studi literatur, observasi awal , pengembangan model pembinaan perajin gerabah pemula Plered, aplikasi model pembinaan perajin gerabah pemula Plered melaui kegiatan pelatihan, pameran produk hasil pembinaan pengrajin gerabah pemula Plered dan evaluasi. Luaran penelitian berupa model revitalisasi sentra melaui pembinaan pengrajin pemula dan pengembangan desain yang terimplementasi di sentra sehingga dapat meningkatnya kualitas SDM, kesejahteraan perajin dan terbangunnya jejaring kerjasama antara pihak akademisi dengan sentra kerajinan keramik Plered dan pemerintah daerah Kabupaten Purwakarta.
Kata kunci : kerajinan, keramik, plered, revitalisasi, sentra


Full Text:

PDF

References


Direktorat Industri Kecil dan Menengah, 2014, Profil Investasi IKM Gerabah dan Keramik Hias, Jakarta, Kementerian Perindustrian Republik Indonesia.

Judawinata, Ahadiat, 2005, Unsur-Unsur Pemandu dan Kontribusinya dalam Perwujudan Sosok Artefak Tradisional dengan Indikasi-Indikasi Lokal yang Dikandung dan Dipancarkannya Studi dalam Konteks

Keilmuan Seni Rupa, Kriya dan Desain dengan Cirebon dan Artefak Kriya Anyaman Wadah-Wadahan sebagai Kasus, Bandung, Disertasi ITB.

Kudiya, Komarudin, 2016, Revitalisasi Batik Lama Keraton-keraton Cirebon Dengan Ragam Hias Taman Telaga Teratai sebagai Wujud Refleksi Integrasi Budaya, Bandung, Disertasi ITB.

Mikkelsen, Britha, 2011, Metode Penelitian Partisipatoris dan Upaya Pemberdayaan, Jakarta, Yayasan Pustaka Obor Indonesia.




DOI: http://dx.doi.org/10.26742/pib.v1i1.1329

Refbacks

  • There are currently no refbacks.