PERAN BRANDING DALAM UPAYA MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI KERAJINAN ANYAMAN TASIKMALAYA

Authors

  • Teten Rohandi
  • Dyah Nurhayati
  • Revani Nur Fitria

Abstract

Kerajinan anyaman Tasikmalaya merupakan warisan budaya dan potensi ekonomi lokal yang tengah
menghadapi tantangan eksistensi, seperti persaingan dengan produk industri modern, pergeseran
selera konsumen, dan lemahnya positioning di pasar. Penelitian ini berangkat dari asumsi bahwa
pendekatan branding yang strategis bukan hanya sebagai alat pemasaran, tetapi sebagai kunci untuk
mempertahankan keberlanjutan dan eksistensi kerajinan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk
menganalisis dan mengidentifikasi peran strategis branding dalam upaya mempertahankan eksistensi
kerajinan anyaman Tasikmalaya, dengan fokus pada pembangunan brand awareness dan brand
identity. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Data
dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan pengrajin anyaman, observasi, dan studi
dokumentasi terhadap materi pemasaran. Temuan penelitian mengungkapkan bahwa branding
memainkan peran multidimensi dalam mempertahankan eksistensi kerajinan anyaman Tasikmalaya,
yaitu: 1) Sebagai pembangun identitas dan diferensiasi melalui penekanan pada nilai-nilai kearifan
lokal; dan 2) Sebagai jembatan komunikasi naratif yang menghubungkan nilai budaya dan cerita di balik
produk kepada konsumen modern. Hasil dari penelitian ini merekomendasikan perlunya program
pendampingan untuk penguatan kapasitas branding digital bagi para pengrajin.
Kata Kunci: Branding, Eksistensi, Kearifan Lokal, Anyaman, Tasikmalaya.

Downloads

Published

2025-12-01